Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Sabtu, 08 September 2012

Tips Melindungi Kulit dari Bahaya Sinar Matahari

Kebanyakan orang menggunakan produk pelindung kulit saat mereka bekerja atau bermain diluar rumah atau dengan kata lain saat mereka kontak atau terpapar dengan sinar matahari. Siapa saja yang sudah melakukan hal tersebut berarti mereka mengetahui bahwa produk pelindung kulit atau yang dikenal dengan sun blocker dapat mencegah dari ancaman terhadap timbulnya kanker kulit akibat paparan langsung sinar matahari. Dengan melindungi kulit anda dari paparan sinar matahari berarti anda sudah mengurangi resiko dari potensial terkena kanker kulit.

Mengapa sinar matahari tidak baik untuk kulit?
Sinar matahari disebut juga ultraviolet atau sinar ultraviolet dan bersifat merusak kulit. Paparan sinar ultraviolet tanpa menggunakan pelindung dalam durasi waktu yang pendek terhadap kulit menghasilkan timbulnya kulit terbakar dan warna menjadi lebih kecoklatan. Sedangkan paparan dalam waktu yang lama tanpa diberikan pelindung kulit menyebabkan kanker kulit.

Berikut adalah beberapa tips aman dari sinar mathari dimanapun anda berada saat kontak dengan matahari:
  • Jauhi sinar matahari sebisa mungkin, dari jam 10 pagi sampai jam 4 sore. Pada jam-jam itulah sinar matahari dengan sinar paling kuat.
  • Jika dalam kondisi terpaksa harus terpapar sinar mathari, maka kenakan baju lengan panjang dan celana panjang untuk melindungi kulit anda dari sinar ultraviolet. Gunakan pakaian dari kain tenun yang yang rapat seperti tshirt panjang dengan bahan katun.
  • Gunakan kacamata hitam sebagai pelindung mata dari paparan sinar ultraviolet. Paparan sinar matahari pada mata anda dapat meningkatkan resiko terjadinya katarak.
  • Gunakan topi yang mempunyai pinggir yang lebar untuk membantu melindungi muka atau wajah, leher dan telinga dari paparan sinar ultraviolet. Topi yang paling baik untuk perlindungan dari sinar mathari adalah topi dengan lebar pinggiran sedikitnya 6 cm pada tiap sisinya.
  • Gunakan produk sunscreen, produk perlindungan terhadap sinar matahari yang dilengkapi dengan sun protection faktor (spf) sedikitnya 15 spf bahkan pada saat cuaca berawan tetap gunakan sunscreen. Pada cuaca berawan terdapat banyak sekali awan, akan tetapi awan yang muncul tidak dapat melindungi kulit dari timbulnya kerusakan akibat paparan sinar ultraviolet. Jadi hanya sunscreen yang mampu melindungi kulit anda dari kerusakan tersebut. Oleskan sunscreen pada daerah kulit dimana saja daerah tersebut akan terpapar oleh sinar matahari termasuk daerah muka, dahi, telinga, leher dan bagian belakang leher, bagian kepala yang botak. Oleskan sunscreen 30 menit sebelum anda keluar dan kontak dengan sinar matahari. Ada beberapa produk sunscreen yang tidak memperbolehkan untuk diteteskan pada mata.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar